oleh

Pemilu Berjalan Aman dan Damai, Dani Ramdan Apresiasi Masyarakat Kabupaten Bekasi

CIKARANG PUSAT – Pemerintah Kabupaten Bekasi mengapresiasi lapisan masyarakat, mulai dari peserta, penyelenggara Pemilu dan para tokoh yang telah berpartisipasi hadir mencoblos dan membantu berjalannya Pemilu 2024 yang aman, damai dan demokratis.

Hal tersebut disampaikan Pj Bupati Bekasi Dani Ramdan usai Upacara Hari Korpri, di Plaza Pemkab, pada Senin, (19/02/2024).

Pj Bupati Dani Ramdan menyampaikan jika masyarakat Kabupaten Bekasi menyambut dengan penuh antusias Pemilu 2024 dengan menggunakan hak pilihnya datang ke Tempat Pemungutan Suara (TPS). Padahal di tanggal 14 Februari lalu, cuaca di pagi hari tengah hujan.

“Saya mengapresiasi dan terima kasih kepada seluruh masyarakat, mengenai kelancarannya dan suasana demokratisnya,” ujar Dani Ramdan setelah Upacara Hari Korpri itu.

Dia berharap, suasana tersebut dapat dipertahankan sampai dengan pengumuman hasil rekapitulasi resmi dari KPU.

Dani menilai, masyarakat Kabupaten Bekasi telah mewujudkan sikap kedewasaan dalam melaksanakan proses Pemilu 2024. Meski berbeda dalam pilihan calon presiden wakil presiden, DPD, DPR, DPRD, tetap mampu menjaga suasana masyarakat yang tetap bersatu.

“Meskipun ada perbedaan pilihan, perbedaan partai dan sebagainya, tetapi tidak membuat kita terpecah-belah,” tuturnya.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *