oleh

SMA Ananda Bekali Pengetahuan Bahaya Narkoba dan Kebencanaan

BEKASI – Pengetahuan tentang kebencanaan sangat penting dimiliki oleh seluruh komponen masyarakat, termasuk anak usia sekolah.

Hal ini menjadi landasan bagi SMA Ananda Bekasi untuk memberikan pembekalan tanggap bencana kepada peserta didiknya sebagai langkah antisipasi terhadap potensi bencana alam.

Sekolah di bawah naungan Yayasan Pancaran Tridharma ini telah memasuki usia semakin matang, terus berinovasi dalam mengembangkan karakter siswa. SMA Ananda Bekasi dikenal sebagai salah satu pelopor sekolah swasta berbasis IT terkemuka di Kota Bekasi.

Yayasan Pancaran Tridharma, yang berdiri sejak 1986, terus berkomitmen untuk mengembangkan pendidikan sebagai lembaga pembauran pertama di Kota Bekasi.

“Kami terus memberikan edukasi yang terbaik bagi peserta didik. Salah satunya seperti pelatihan tanggap bencana, pemeriksaan narkoba dan pengembangan bakat lainnya untuk kemajuan peserta didik,” tegas Kepala SMA Ananda Bekasi, Drs. Nixon H Ompusunggu, M.M.

SMA Ananda Bekasi selalu berusaha memberi tambahan pengetahuan di luar pelajaran di kelas. Salah satu contohnya adalah pelatihan tanggap bencana yang diperkenalkan lebih awal, mengingat Indonesia adalah negara yang rawan bencana alam, seperti banjir, gempa bumi, dan lainnya.

Menurutnya, gempa bumi sering terjadi di Indonesia dan dapat dibandingkan dengan Jepang, yang juga rawan gempa bumi. Namun, di Jepang, dampak bencana bisa diminimalkan karena masyarakat mereka sudah terlatih dan tahu cara menghadapinya.

“SMA Ananda ini sudah puluhan tahun  mendidik putra – putri penerus bangsa dididik dan ditempa jiwa maupun pikirannya agar menjadi penerus bangsa yang handal dan mampu bersaing demi kemajuan bangsa,”paparnya.

Selain ilmu yang mengasah kecerdasan, pengetahuan tentang moral dan sikap perilaku kehidupan sehari-hari juga diajarkan oleh para guru SMA Ananda, baik melalui pemberian contoh langsung maupun penyisipan dalam setiap kompetensi yang diajarkan.

“Jadi tidak heran, jika peserta didik SMA Ananda sudah memiliki karakter tersendiri. Karena membiasakan itu harus ditanamkan setiap hari. Pembinaan yang humanis disesuaikan dengan usia mereka, di sekolah anak itu jujur, disiplin, mereka tidak perlu diperlakukan seperti anak kecil dengan menyentuh kedewasaan mereka,” ujar dia.

Tidak hanya itu lanjutnya, SMA Ananda Bekasi juga setiap tahun memberikan penyuluhan bahaya narkoba. Bahkan ada sampai tes narkoba, untuk memberikan pemahaman sejak dini bahaya narkoba.

“Untuk tes narkoba dilakukan berkala dan waktunya pun di rahasiakan. Hal itu dilakukan agar mendapatkan hasil maksimal terkait bahaya narkoba semua dites termasuk dewan guru dan peserta didik,”sebutnya.

Tenaga pengajar di SMA Ananda terdiri dari para profesional yang berkompeten di bidangnya. Dengan perpaduan antara guru senior yang berpengalaman dalam penanganan anak dan pendalaman moral yang baik, serta guru muda yang cepat dan sigap dalam merancang pembelajaran yang menarik dan berbasis IT.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *